https://www.radargep.com

Jelang Hari Raya Idhul Fitri 1446 Hijriyah Wabup Nisel Lakukan Sidak Bersama Forkopimda di Pasar Telukdalam

Jelang Hari Raya Idhul Fitri 1446 Hijriyah Wabup Nisel Lakukan Sidak Bersama Forkopimda di Pasar Telukdalam

NIAS SELATAN | RADARGEP.COM - Wakil Bupati Nias Selatan Ir. Yusuf Nache, ST., MM, bersama Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pasar tradisional dan toko-toko penjual bahan pokok disekitar wilayah Pasar Kota Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan stabilitas harga dan ketersediaan stok bahan pokok menjelang Hari Raya Idhul Fitri 1446 Hijriyah Tahun 2025, Selasa (18/03/2025).

Didampingi oleh sejumlah pejabat daerah, di antaranya Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Kadis Perindag), Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo), Kasatpol PP dan Camat Telukdalam.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Nias Selatan Ir. Yusuf Nache, ST., MM menyampaikan pentingnya pemantauan harga dan persediaan bahan pokok untuk memastikan bahwa masyarakat terutama di wilayah Telukdalam, dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang wajar dan terjangkau.

Sidak ini dilakukan sebagai upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Selatan untuk memantau perkembangan harga bahan pokok di pasar tradisional dan toko-toko yang ada disekitaran wilayah Kota Telukdalam, dimana mengingat pentingnya stabilitas pangan yang banyak dibutuhkan oleh masyarakat seperti beras, gula, telur, terigu, minyak goreng, sayuran, daging dan lainnya.

Wakil Bupati Nias Selatan Ir. Yusuf Nache, ST., MM juga mengingatkan para pedagang agar tidak menaikan harga bahan-bahan kebutuhan pokok serta mengharapkan supaya stok kebutuhan pokok dilebihkan, sebab mengingat meningkatnya pembelian masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Selama sidak, Wakil Bupati beserta rombongan kembali menegaskan akan pentingnya koordinasi antara pemerintah daerah dan pedagang untuk menjaga kestabilan harga dan stok bahan pokok, serta mendorong pemanfaatan produk lokal dalam rangka mendukung perekonomian daerah.

Selain itu, beberapa pedagang yang dijumpai mengakui bahwa harga barang kebutuhan pokok yang berlaku masih stabil dan ketersediaan barang masih mencukupi.

Seusai kegiatan sidak, "Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan melalui laporan singkatnya mengungkapkan bahwa pihaknya bersama instansi terkait terus melakukan pengawasan terhadap distribusi barang, termasuk memastikan pasokan bahan pokok yang melimpah agar tidak terjadi kelangkaan di pasar.

Kegiatan ini juga menjadi momentum bagi pemerintah daerah untuk mempererat komunikasi dan kerjasama dengan berbagai pihak dalam rangka menciptakan kondisi ekonomi yang lebih baik dan berkelanjutan khususnya di Kabupaten Nias Selatan," pungkasnya mengakhiri.

(Karyadin Gumano)

Komentar Via Facebook :